TOMOHON,Letusan Gunung Lokon di Tomohon, Sulawesi Utara menyebabkan lontaran lava pijar yang membakar hutan. Sampai saat ini belum ada laporan korban jiwa akibat peristiwa ini. "Sejauh ini belum ada laporan. Kondisi masih terkendali," ujar Kepala Pos Pemantauan Lokon-Mahawu,
Farid saat dihubungi detikcom, Jumat (15/7/2011). Farid mengatakan, ribuan warga Tomohon telah mengungsi sebelum letusan terjadi. Pemerintah dan
instansi terkait sudah mengevakuasi dan mengamankan lokasi dari bahaya letsuan. "Radius 3,5 Km sudah kita sterilkan. Radius itu memang yang kita prioritaskan. Sampai saat ini kami
juga masih menunggu laporan apakah ada korban, mudah-mudahan tidak ada," imbuhnya. Farid menjelaskan para pengungsi sudah dievakuasi di lokasi-lokasi pengungsian yang telah
disiapkan. Kita pantau terus gerakannya. Karena letusan bisa saja terjadi lagi," jelasnya. Sementara terkait, lava pijar yang semula membakar hutan diprediksi tidak akan cepat menyebar.
Sebab kondisi gunung baru saja diguyur hujan. "Jadi masih basah. Api padam dengan sendiri.
Sebenarnya besar sekali apinya," tandasnya. Gunung Lokon meletus pukul 23.31 Wita disertai lontaran lava pijar setinggi 1.500 meter. Lava
menyebabkan hutan di sekitar gunung terbakar. Sebanyak 2.510 warga Tomohon terpaksa
mengungsi.detikcom
Tidak ada komentar:
Posting Komentar