Senin, 27 Juni 2011

Wikileaks:Menkeu China Mundur Karena Asmara


Beijing mengatakan Jing Renqing mundur karena alasan
pribadi. Telegram diplomasi Amerika Serikat yang dibocorkan oleh
Wikileaks menyebutkan Menteri Keuangan Cina diminta
untuk mundur karena tertangkap terlibat asmara dengan
mata-mata Taiwan. Jin Renqing mundur dari jabatannya pada tahun 2007 dan pemerintah Beijing mengatakan karena
alasan pribadi. Namun -berdasarkan telegram dari Konsulat Jenderal AS di Shanghai- dia didekati oleh seorang
perempuan, seperti dilaporkan wartawan BBC Chris Hogg di Shanghai. Telegram itu dikirim ke Washington sebulan setelah Jin Renqing mundur. Dalam telegram itu disebutkan bahwa pihak penyelidik yakin bahwa perempuan yang menjadi
simpanannya adalah pelaksana intelijen Taiwan. Saling tuduh aksi mata-mata bukan hal baru dalam
hubungan Cina-Taiwan. Perempuan yang tidak disebutkan identitasnya itu
digambarkan sebagai sosialita yang mau menjalin asmara
dengan siapa saja, termasuk dengan beberapa pejabat
senior Cina. Tidak bisa dipastikan Jin Renqing dikenalkan dengan perempuan itu oleh pimpinan sebuah perusahaan negara -yang juga
berhubungan seks dengannya- seperti disebutkan dalam telegram tersebut. Jin kemudian membagi perempuan itu dengan seorang pejabat tinggi partai lain. Bagaimanapun sulit untuk memastikan apalah memang hubungan asmara itu memang merupakan
perangkap dari mata-mata Taiwan untuk mendapatkan informasi rahasia. Baik pemerintah Cina maupun AS tidak memberi komentar apapun atas informasi yang bocor
tersebut. Beijing masih menganggap Taiwan sebagai provinsinya yang membangkang yang harus
dipersatukan kembali, walaupun harus menggunakan kekuatan militer. Ketegangan antara Cina dan Taiwan meningkat ketika laporan tentang hubungan asmara mata-mata
Taiwan itu muncul, sekitar tiga tahun lalu. Tuduhan aksi mata-mata oleh kedua belah pihak jelas bukan sesuatu yang baru dalam hubungan
keduanya.detikcom

Tidak ada komentar:

Posting Komentar