JAKARTA,Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat kembali dipadati kendaraan dalam hari libur ini. Akibatnya jalur Puncak sore ini hanya diberlakukan satu arah saja ke Jakarta, oleh petugas
kepolisian. "Tadi memang macet, kemudian kita berlakukan satu arah. Hanya dari Puncak menuju Jakarta,
sedangkan dari Jakarta atau Ciawi ke Puncak untuk sementara ini kita tutup," ujar petugas kepolisian
di Pospol Cisarua Briptu Agus saat dihubungi detikcom, Rabu (29/6/2011). Puncak sendiri saat ini diguyur hujan sehingga jalan menurun semakin licin. Pengemudi pun diminta
berhati-hati dan mengikuti petunjuk jalan dan arahan petugas kepolisian. "Untuk yang menuju puncak kita alihkan lewat jalur-jalur alternatif. Saat ini Puncak menuju Jakarta
macet lancar, tapi memang ada beberapa titik kemacetan," terangnya. Kemacetan di Puncak juga dikeluhkan oleh para pengguna jalan. Marni misalnya, ia dan keluarga
terjebak kemacetan di Puncak. "Sudah tidak bergerak selama 30 menit mobil saya. Kita masih berada di dekat RM Rindu Alam,
Puncak. Kita mau kembali ke Jakarta," tulis Marni lewat Info Anda.detikcom
Tidak ada komentar:
Posting Komentar